Ingin Blog Tampil Lebih User-Friendly? Miliki Widget Berikut ini.. - Memiliki blog yang enak dilihat memang salah satu selling point yang harus kita miliki sebagai pengelola blog. Namun selain memiliki tampilan yang enak dilihat, kita juga harus memperhatikan fasilitas kenyamanan pengunjung dalam mengakses blog kita.
Dan hal itu juga merupakan tanggung jawab kita sebagai pengelola blog untuk memberikan pelayanan yang maksimal untuk pengunjung guna memberikan kenyamanan kepada mereka.
Pada tulisan saya kali ini, saya akan memberikan beberapa widget yang harus anda miliki dalam blog, agar blog anda tampil lebih user-friendly dan nyaman untuk diakses oleh pengunjung. Lalu apa saja widget itu? Berikut penjelasanya:
#1. Widget Recent Posts
Memberikan informasi yang baru dari blog anda akan memanjakan pembaca blog Anda untuk mendapatkan informasi yang aktual. Oleh sebab itu, gunakan fitur widget recent posts untuk memudahkan pembaca Anda dalam menemukan konten yang baru Anda terbitkan. Ya, fungsi utama dari widget recent posts adalah memberikan navigasi link yang mengarah ke konten-konten yang baru.#2. Widget Popular Posts
Selain widget Recent Post, yang dapat membuat blog anda tampil lebih user-friendly adalah widget Popular Posts. Popular post merupakan salah satu fitur yang ada dalam blog yang tidak boleh dilupakan. Widget ini berfungsi untuk menunjukkan artikel apa saja yang paling banyak dibaca oleh pengunjung. Tentu, ini akan memudahkan pembaca Anda untuk mengetahui artikel populer diBlog Anda sebagai referensi tambahan.#3. Widget Label Kategori
Sebuah Blog yang baik tentu memudahkan pengunjungnya untuk berjelajah menelusuri berbagai konten bermanfaat. Widget kategori dapat menggantikan peran tersebut. Untuk itu, setiap kali membuat Blog, usahakan untuk selalu memasang widget yang satu ini.Selain memudahkan pengunjung menjelajahi Blog Anda, mereka juga akan dimudahkan dalam pembagian informasi menurut kategorinya. Dengan demikian, pembaca akan mudah mendapatkan informasi yang ia butuhkan.
#4. Widget Belangganan Artikel
Blog yang baik adalah yang bermanfaat bagi pembaca. Apabila pembaca menyukai Blog Anda, maka tak heran ia akan mengunjungi Blog Anda secara terus menerus. Nah, untuk memudahkan pembaca tersebut, maka sediakan widget berlanganan artikel.Ya, ibarat sebuah majalah, Blog juga bisa dijadikan langganan untuk dibaca. Pasanglah widget berlangganan artikel ini untuk memudahkan pengunjung Blog Anda mendapatkan informasi tentang konten-konten terbaru yang dimuat di Blog Anda.
#5. Widget Menu Navigasi
Navigasi berarti arah, menu navigasi berarti sekumpulan menu yang menunjukkan arah. Dalam konteks Blog, menu navigasi merupakan sarana untuk memberikan informasi tentang halaman atau post tertentu. Menu navigasi tentu sangat bermanfaat untuk memudahkan pembaca ketika ingin mendapatkan informasi yang dibutuhkan dengan lebih cepat dan praktis.Untuk memfasilitasi hal tersebut, maka pasanglah menu navigasi pada bagian bawah header (judul) Blog Anda.
#6. Widget Social Media
Social media merupakan sarana yang dapat menjalin komunikasi antar pengguna. Anda dapat memanfaatkannya dengan memasang widget social media. Siapkan fanpage facebook dan twitter Anda, lalu pasang widget social media di Blog Anda supaya pembaca dapat dengan mudah mengikuti setiap perkembangan yang ada di Blog Anda.Hal ini juga sangat bermanfaat untuk meningkatkan kredibilitas Blog Anda di mata pengunjung yang lainnya serta juga dapat menjadi viral yang efeknya sangat luar biasa untuk peningkatan traffic Blog.
Nah, itulah beberapa widget yang bisa anda tambahkan kedalam blog anda, untuk membuat blog anda tampil lebih user-friendly. Hal yang terpenting dalam mengelola blog adalah memperhatikan kenyamanan bagi para pengunjung blog kita. Karna pengunjunglah yang membuat blog kita menjadi lebih ada artinya.
Tidak ada komentar untuk *Ingin Blog Tampil Lebih User-Friendly? Miliki Widget Berikut ini..!
Silahkan berkomentar sesuai topik artikel diatas dan jangan buang waktu anda hanya untuk membuat komentar SPAM disini.