9 Cara Menghasilkan Uang Bagi Mahasiswa

9 Cara Menghasilkan Uang Bagi Mahasiswa

9 Cara Menghasilkan Uang Bagi Mahasiswa - Apa kamu seorang Mahasiswa? Lalu bagaimana cara kamu untuk memenuhi kebutuhan kuliah kamu sebagai mahasiswa. Apa cuma bisa menunggu kiriman dari orang tua saja, tapi menurut saya kadang uang kiriman dari orang tua saja tidaklah cukup.

Apalagi jika banyak kebutuhan yang mendesak untuk perkuliahan atau sekedar untuk jajan dan jalan-jalan. Habislah uang dari orang tua tadi. Daripada selalu menyusahkan orang tua, kenapa kamu tidak mencoba untuk menambah dan membuat penghasilan sendiri.


Hem, jadi kamu masih bingung mau bekerja apa? baiklan sekedar referensi, berikut ini saya akan berikan beberapa cara yang bisa kamu lakukan sebagai langkah untuk menambah penghasilan kamu untuk keperluan kuliah dan sebagainya.

Berikut beberapa Cara Menghasilkan Uang Bagi Mahasiswa


#1. Menjadi Karyawan

Pekerjaan paruh waktu yang bisa dimanfaatkan mahasiswa untuk menambah uang saku adalah menjadi karyawan. Ada banyak pekerjaan paruh waktu yang tidak memerlukan banyak keterampilan atau pengalaman. Kamu hanya perlu mengabdikan diri untuk bekerja beberapa jam dalam seminggu. Kamu bisa mencoba dengan bekerja menjadi penjaga toko atau waiter di kafe maupun rumah makan.

#2. Menjadi Asisten Dosen

Jika kamu punya kemampuan akademik yang mumpuni, tidak ada salahnya daftarkan diri kamu untuk menjadi asisten dosen. Selain menambah pengalaman dalam hal mengajar dan berhadapan dengan banyak orang, kamu juga dapat menambah penghasilan dari hasil kerja kerasmu sendiri.

#3. Menjadi Guru Les

Kalau kamu percaya diri dengan ilmu yang kamu miliki, tidak ada salahnya untuk menjadi guru les privat untuk anak-anak sekolah. Kamu bisa menjadi guru les secara mandiri atau bisa juga dengan mendaftar di lembaga-lembaga pendidikan non-formal yang menyediakan lowongan kerja sebagai pengajar les privat.

#4. Mengikuti Lomba

Cara lain untuk menambah penghasilan bagi mahasiswa adalah dengan mengikuti lomba. Beberapa jenis lomba yang biasanya sering diikuti mahasiswa diantaranya adalah lomba karya tulis ilmiah, essay dan fotografi. Tidak ada salahnya kamu mengikuti lomba-lomba tersebut. Kalau kebetulan kamu menang, lumayan dong bisa nambah uang saku.

#5. Mengikuti Beasiswa

Banyak sekali lembaga-lembaga yang menyediakan beasiswa. Ada beasiswa dari universitas, dari pemerintah atau dari yayasan dan lembaga swasta. Sering-seringlah mencari informasi mengenai beasiswa. Baca syarat dan ketentuan sebelum mulai mendaftar. Selain meringankan beban finansial,
beasiswa juga akan memberi nilai tambah di CV kamu.

#6. Memanfaatkan keahlian

Selain menjadi karyawan, kamu juga bisa mendapatkan penghasilan tambahan dengan memanfaatkan keahlian yang kamu miliki. Apa keahlian yang kamu punya? Merajut? Melukis? Bahasa Inggris? Atau ahli dalam reparasi gadget dan alat elektronik? Kamu bisa mencoba meraih penghasilan dari hasil karyamu sendiri.

#7. Menjual barang bekas

Kamarmu terasa sempit karena terlalu banyak barang didalamnya? Bisa jadi barang yang ada di kamarmu itu banyak yang tidak terpakai. Jika barang-barang tersebut masih bagus dan masih layak digunakan, tidak ada salahnya kamu menjual kembali barang-barang lamamu. Kamu bisa mempromosikannya secara online melalui media sosial atau blog. Kalau kamu tidak malu, kamu bisa membuka lapak sendiri secara offline.

#8. Menjadi Freelancer

Jika kamu punya hobi menulis, manfaatkan hobimu ini untuk menambah uang sakumu. Kamu bisa mengirimkan tulisan-tulisanmu ke koran maupun majalah atau website-website yang menyediakan lowongan untuk penulis lepas. Begitu pula bagi kamu yang hobi dalam bidang fotografi, manfaatkan keahlianmu dengan menjadi fotografer lepas di objek-objek wisata atau acara-acara seperti acara wisuda.

#9. Menjadi Blogger

Jika kamu ingin suatu pekerjaan tanpa ada orang lain yang mengatur, kamu bisa mencoba menjadi blogger dan tulis topik apapun yang kamu inginkan. Promosikan blogmu untuk mendapat pengunjung sebanyak-banyaknya. Jika sudah cukup banyak pengunjung blog, kamu bisa mencoba program periklanan seperti Google Adsense.


Sebenarnya masih banyak cara lain yang bisa kamu manfaatkan untuk menambah penghasilan kamu untuk keperluan kuliah, hal yang terpenting adalah peka terhadap peluang sekecil apapun dan menjadikan peluang tersebut sebagai usaha yang bisa menghasilkan uang.

Nah bagaimana tertarik untuk menambah uang sakumu dengan cara-cara diatas?

#Tags

14 komentar untuk *9 Cara Menghasilkan Uang Bagi Mahasiswa!

yang jadi blogger , cara menghasilkan uangnya gimana gan ???
nice post gan

Balas

Sip gan,bermanfaat bgt.

Balas

Wah bisa menjadi referensi buat saya. Thanks gan

Balas

daftarkan blog anda ke Google Adsense!
atau bisa cari trik lainnya diblog ini, banyak tips cara menghasilkan uang dari blog!

semoga bermanfaat!

Balas

wih, sarannya bagus-bagus gan :)

Balas

Paling setuju untuk kerja paruh waktu ama jadi blogger gan.... Hehehe
ardibryan4.blogspot.com

Balas

wahh kebetulan sy seorang mahasiswi,,,blogger emang top.

Balas

Jadi pengajar sampingan gan, lumayan. Juga jadi op warnet tu yang emang banyak mahasiswa ane liat

Balas

terima kasih.
semoga bermanfaat!

Balas

terima kasih.
semoga bermanfaat!

Balas

iya, suka-suka agan lah.. :p
semoga sukses!

Balas

iya, mbak..

blogger kyk mbak emg top! :)

Balas

iya, gan.

memanfaatkan keahlian emg cara yg paling tepat, selain melatih diri juga!

Balas

Silahkan berkomentar sesuai topik artikel diatas dan jangan buang waktu anda hanya untuk membuat komentar SPAM disini.