GIFCam Aplikasi Terbaik Untuk Membuat Screenshot Format GIF

GIFCam Aplikasi Terbaik Untuk Membuat Screenshot Format GIF

GIFCam Aplikasi Terbaik Untuk Membuat Screenshot Format GIF - Sebagai seorang blogger, kadang kita juga membutuhkan bantuan dari berbagai aplikasi untuk memudahkan kita dalam mengelola blog. Salah satu hal yang cukup menyusahkan yaitu ketika kita ingin membuat sebuah cover image sebuah postingan blog, terlebih jika gambar yang ingin kita buat berbentuk animasi atau yang biasanya berformat Gif.

Biasanya saya sendiri menggunakan fitur capture screen yang terdapat pada aplikasi Photoscape, untuk melakukan screenshot gambar untuk keperluan postingan blog saya ini. Akan tetapi, akhir-akhir ini saya sedikit kebingungan karna capture screen dari photoscape tidak mendukung format GIF atau animasi.

GIFCam Aplikasi Terbaik Untuk Membuat Screenshot Format GIF

Setelah saya browsing, akhirnya saya menemukan sebuah aplikasi disalah satu situs, dimana aplikasi ini bisa membantu kita untuk membuat screenshot gambar yang kita inginkan menjadi sebuah gambar yang bergerak atau gambar yang memiliki format Gif.

GIFCam adalah salah satu aplikasi screenshot yang bisa kita gunakan untuk menangkap gambar dalam bentuk animasi atau yang biasanya memiliki format gif.

Membuat Screenshot Format Gif dengan GIFCam

Untuk menggunakan aplikasi GIFCam, sobat bisa mendownload aplikasi GIFCam ini pada link yang sudah saya sediakan dibawah ini. Setelah sobat download, kemudian Install aplikasi GIFCam ini, lalu sobat bisa langsung menjalankan aplikasi GIFCam-nya.


Password: semuatutorialkublog

Catatan! Setelah sobat install aplikasi gifcam, untuk menggunakan aplikasi gifcam sobat harus membuka aplikasi gifcam langsung dari direktori intallasi, dan lalu membuat shortcut nya di desktop. Untuk lebih jelasnya, silahkan lihat gambar dibawah ini.

GIFCam Aplikasi Terbaik Untuk Membuat Screenshot Format GIF

Kelebihan Aplikasi GIFCam
  • GIFcam menyediakan fitur untuk mengedit animasi gif yang kita buat, bisa memotongnya jika ada animasi yang tidak diinginkan

Kekurangan Aplikasi GIFCam
  • GIFCam tidak memiliki fitur watermark, jadi jika ada yang copy gambar kita, maka kita tidak akan tahu itu animasi gif milik siapa

Untuk hasil screenshot dari aplikasi GIFCam ini, kira-kira seperti pada gambar dibawah ini.

GIFCam Aplikasi Terbaik Untuk Membuat Screenshot Format GIF

Nah, saya rasa itu saja yang bisa saya bagikan untuk kesempatan kali ini. Semoga artikel saya kali ini tentang GIFCam Aplikasi Terbaik Untuk Membuat Screenshot Format GIF, bisa bermanfaat bagi sobat semua. Sampai jumpa!

#Tags

Tidak ada komentar untuk *GIFCam Aplikasi Terbaik Untuk Membuat Screenshot Format GIF!

Silahkan berkomentar sesuai topik artikel diatas dan jangan buang waktu anda hanya untuk membuat komentar SPAM disini.