Pengertian dan Tipe Periklanan Google Adsense

Pengertian dan Tipe Periklanan Google Adsense


Pengertian dan Tipe Periklanan Google Adsense - Sebenarnya saya rasa anda semua, khususnya blogger sudah pernah mendengar istilah Google Adsense. Namun, apakah anda sudah tahu apa sebenarnya Google Adsense itu? Dan jenis-jenis periklanan yang disediakan Google Adsense?

Baiklah, untuk menambah pengetahuan anda seputar google adsense dan tipe periklanannya. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi informasi mengenai Pengertian dan Tipe Periklanan Google Adsense.

Baca: Ingin Daftar Google Adsense? Pastikan Blog Anda Sudah...

Barikut ini Pengertian dan Tipe Periklanan Google Adsense:


# Pengertian Google Adsense

Google adsense adalah salah satu program perusahaan google yang bergerak di bidang periklanan. Google adsense memberi peluang usaha kepada para webmaster untuk menjadi mitra dari google adsense tersebut, yakni menjadi publisher online.

Google adsense atau yang biasa disebut dengan GA, akan membayar publishernya berdasarkan klik pada iklan yang ditampilkan di web publisher tersebut.

Google adsense yang berdiri pada tahun 2005, yang berarti sekarang telah 10 tahun berdiri. Merupakan jenis iklan yang berupa Pay Per Click (PPC). GA hingga sekarang telah memiliki ribuan publisher dan advertiser dari seluruh negara di dunia.

# Tipe Periklanan Google Adsense

Google Adsense saat ini sudah menyiapkan berbagai tipe iklan yang dapat kita pilih dan sesuaikan dengan struktur dan jenis blog atau website anda. Berikut ini Tipe Iklan Google Adsense:

1. Adsense for Content

Adsense for Content merupakan tipe iklan yang umum digunakan oleh para internet marketer. Iklan Google Adsense akan tampil di bagian konten/artikel dari situs atau blog anda tersebut.

2. Adsense for Search

Tipe iklan adsense kedua adalah adsense for search. Publisher akan menampilkan mesin pencari google pada website/blognya. Komisi akan didapatkan publisher bila pengunjung melakukan pencarian pada mesin pencari yang tampil pada website tersebut.

3. Adsense for Video

Tipe iklan google adsense for video ini ditujukan pada publisher yang berkecimpung di media sosial youtube.

4. Adsense for Mobile

Khusus adsense for mobile merupakan tipe iklan GA yang khusus untuk tampil pada handphone/HP/Mobile.

Nah, itu sediktit pengetahuan tentang Pengertian dan Tipe Periklanan Google Adsense. Semoga memberikan gambaran sedikit kepada pembaca bagaimana google adsense tersebut.

Teruslah semangat dan teruslah berjuang!
Semoga bermanfaat..

Sumber: http://semua-tutorialku.blogspot.com/2015/11/pengertian.dan.tipe.periklanan.google.adsense.html

#Tags

Tidak ada komentar untuk *Pengertian dan Tipe Periklanan Google Adsense!

Silahkan berkomentar sesuai topik artikel diatas dan jangan buang waktu anda hanya untuk membuat komentar SPAM disini.