6 Faktor yang Mendorong Munculnya Banyak Wirausaha Muda

6 Faktor yang Mendorong Munculnya Banyak Wirausaha Muda

6 Faktor yang Mendorong Munculnya Banyak Wirausaha Muda - Apakah anda ingin menjadi seorang wirausaha sukses? Namun anda ragu dan takut untuk memulai berwirausaha hanya disebabkan oleh faktor usia anda yang terbilang masih sangat muda. Itu berarti anda salah besar, jika memiliki pemikiran yang seperti itu.

Mungkin anda berfikir jika sekitar 15 tahun yang lalu dimana pada masa itu seorang wirausahawan identik dengan bapak-bapak atau orang dewasa dengan pakaian yang selalu necis. Tapi itu dulu, sebab saat ini para wirausahawan tidak lagi didominasi oleh pria-pria dewasa, mengingat sudah banyak sekali bermunculan orang muda belia yang telah berkecimpung dalam dunia ini.

Memang pada masalalu seorang pemuda yang baru lulus sekolah banyak yang memilih untuk melanjutkan kuliah atau bekerja diperusahaan. Istilah lulus menjadi wirausahawan urung dilakukan karena terbentur berbagai problem seperti modal, wawasan, dan rasa kurang percaya diri untuk memulai.

Namun dijaman ini semua sudah berubah, sehingga tidak ada lagi istilah dunia wirausaha adalah milik kaum dewasa. Tentu ada banyak faktor-faktor yang mendorong mengapa saat ini sudah banyak bermunculan wirausahawan muda. Berikut ini pembahasannya:

#1. Sulitnya Mendapatkan Lapangan Kerja

Ada banyak alasan mengapa seorang pemuda dan pemudi memilih untuk berwirausaha. Dan salah satu alasannya mungkin adalah sulitnya untuk mendapatkan lapangan kerja saat ini. Ya, dengan pertumbuhan penduduk yang semakin banyak memungkinkan persaingan untuk mendapatkan lapangan kerja semakin sengit. Alhasil ada sebagian orang-orang muda yang memang enggan melakukan persaingan hanya untuk bekerja pada orang lain.

Solusinya mereka adalah membuka usaha sendiri yang dianggap lebih masuk akal, karena seorang wirausahawan bekerja keras untuk dirinya sendiri bukan untuk orang lain. Hal berbeda ketika masa lalu dimana pertumbuhan penduduk masih belum banyak dan lapangan kerja tersedia di kota-kota besar.

#2. Perkembangan Teknologi Informasi

Faktor kedua yang menyebabkan banyak munculnya wirausahawan muda adalah karena perkembangan teknologi informasi yang begitu pesat. Orang-orang muda adalah kaum yang dipastikan anti gaptek.

Ada banyak informasi bisnis, informasi produk, penawaran, kerjasama, dan segala macam yang berhubungan dengan kegiatan wirausaha yang dapat diakses dari internet.

Bandingkan ketika belum memasuki era internet dimana ilmu bisnis, informasi produk, dan segala macam masih sangat ‘rahasia’ dan hanya didapatkan orang-orang tertentu.

#3. Pemasaran Bisnis yang Lebih Mudah

Saat Anda baru memulai usaha dagang, maka Anda harus bekerja keras untuk lakukan strategi pemasaran. Namun saat ini Anda tidak harus bekerja lebih keras karena pemasaran bisnis akan lebih mudah memanfaatkan fasilitas yang ada.

Blog, Sosial media, forum jual beli dan layanan messenger kini menjadi alat pembantu dalam strategi marketing. Bahkan kesemuanya bisa dimanfaatkan secara gratis, tanpa harus membayar seperti pengiklanan di radio, koran maupun televisi.

Inilah fasilitas yang benar-benar dimanfaatkan secara baik oleh wirausahawan muda sehingga mereka lebih antusias dalam menjalankan bisnis.

#4. Profesi Baru yang Lebih Banyak

Apakah 10 tahun yang lalu Anda menemukan orang yang menawarkan jasa root Android? Atau apakah dulu Anda bisa menemukan seorang joki game online? Tentu tidak karena pekerjaan-pekerjaan tersebut adalah jenis pekerjaan yang baru muncul belum lama ini.

Pastinya ada banyak profesi baru yang muncul dijaman modern saat ini sehingga semakin banyak membuka peluang para kawula muda untuk berwirausaha.

Tidak percaya? Cobalah buka situs yang berisi daftar penawaran waralaba, disitu ada banyak sekali penawaran kerjasama kemitraan dari berbagai bidang yang mungkin dahulu tidak ada atau produk yang belum lama diciptakan. Orang-orang muda tentunya suka dengan hal-hal baru.

#5. Ilmu Wirausaha yang Mudah Didapat

Ada sekolah bisnis untuk menjadi pebisnis sukses, tetapi saat ini ilmu-ilmu tersebut dapat dicari dengan mudah. Ada banyak situs internet yang berisi artikel tentang informasi dan ilmu dalam berwirausaha, baik tips, trik serta berbagai macam strateginya. Jadi ilmu semacam ini tidak lagi dimiliki oleh wirausahawan kawakan, inilah era teknologi informasi.

#6. Menjadi Wirausahawan Lebih Bergengsi

Sebenarnya bukan masalah gengsi atau tidaknya, namun cobalah Anda ingat dahulu ketika anak-anak banyak yang bercita-cita menjadi pilot, dokter, polisi, guru atau pramugari. Tidak banyak anak yang bercita-cita menjadi wirausahawan.

Itu karena pekerjaan pilot, dokter dan sebagainya awalnya dianggap lebih bergengsi di mata banyak orang. Anggapan itu bergeser ketika dunia melihat bahwa orang-orang kaya umumnya berasal dari pengusaha. Alhasil wirausahawan saat ini dipandang lebih bergengsi sehingga banyak orang-orang muda yang termotivasi untuk berwirausaha.

Jadi berminat untuk berwirausaha?

#Tags

Tidak ada komentar untuk *6 Faktor yang Mendorong Munculnya Banyak Wirausaha Muda!

Silahkan berkomentar sesuai topik artikel diatas dan jangan buang waktu anda hanya untuk membuat komentar SPAM disini.